Senin, 04 Juli 2011

Cara pemakaian Pembersih noda Kusuma Laundry

Cara Pemakaian Pembersih Noda Kusuma Laundry

Pada Posting kali ini saya ingin menjelaskan lebih detil bagaimana cara penggunaan pembersih noda ciptaan kami.
Langkah-langkahnya sebagai berikut :

 Peralatan yang dibutuhkan untuk menghilangkan noda :
1. Penghilang noda
2. Sarung tangan plastik
3. Sikat gigi
4. Air












 Langkah kedua :
Tentunya siapkan pakaian yang terkena noda. contoh disini pakaian pelanggan kami yang terkena noda darah/karat kurang jelas, yang pasti noda ini sudah lama menempel dipakaian.


























Langkah ketiga :
Basahi terlebih dahulu pakaian yang terkena noda











                    Langkah Keempat :
                    Tuangkan pembersih noda secukupnya pada tutup  
                    botol dan jangan lupa kenakan sarung tangan plastik
                    (tersedia dalam kemasan)














 Langkah Kelima :
Ambil Pembersih noda dengan sikat gigi 











 Langkah keenam :
Oleskan dan sikat pakaian yang terkena noda secara perlahan dan jangan ditekan supaya tidak merusak serat kain.









Langkah Ketujuh :
Setelah noda hilang bisa dilakukan pencucian seperti biasa.










Untuk lebih jelas anda juga bisa melihat video dibawah ini : 

 

Jumat, 25 Maret 2011

REVIEW PRODUK ECO BALL

keyword : ecoball , review ecoball , bola pencuci , sonic ball , laundry ball , detergent , laundry detergent , sabun laundry

Sebelumnya saya menegaskan bahwa review ini saya buat berdasarkan pengalaman saya selama memakai Ecoball, semua yang saya tulis mengenai Ecoball merupakan pengalaman pribadi yang tidak bertujuan untuk menguntungkan maupun merugikan pihak-pihak yang terkait, semoga dengan review ini para konsumen menjadi mengerti lebih jauh mengenai produk ini.

Saya mengenal Ecoball setelah ada teman disini yang alergi pada detergen, sehingga sering terkena kutu air jika mencuci, lalu saya coba googling dan ketemulah salah satu situs yang membuat saya penasaran (silahkan kalau mau di check) disini

Penasaran juga lihat ada alat pencuci sejenis bola yang bisa menggantikan fungsi detergen. (untuk lebih jauh tentang detil produk dapat dilihat disini) Singkat kata tanpa ragu2 saya order tuh bola cuci, ternyata cepat juga sampai, Cuma butuh 2 hari kirim padahal yang produksi bandung yaitu Anugerah Global Trading Co., Ltd. Dan mulailah saya mencoba menggunakan Ecoball ini, dan hasilnya apabila kita bandingkan dengan detergen matic yang biasa kami gunakan untuk laundry. Berikut hasilnya :

NB. Test dilakukan dengan mesin cuci, pakaian 4kg yang tidak terlalu kotor

TEST YANG DILAKUKAN
ECOBALL
DETERGEN
KETERANGAN
Lama Pencucian
44 Menit
23 Menit
Ecoball membutuhkan waktu yang lebih lama karena melalui proses perendaman
Proses pencucian
Rendam 30 menit, cuci+kering  14menit

Cuci,bilas,kering
Ecoball lebih hemat air dan listrik karena hanya butuh waktu perendaman dan tanpa pembilasan
Bau keringat
Hilang
Hilang
Draw
Noda di Kerah baju
Tdk hilang
Tdk hilang
Masih harus kucek2
Bau pesing
Hilang
Hilang
Draw
Hasil cucian
Bersih kecuali di bagian sulit (kerah+kantong+lekukan baju) tdk wangi
Bersih kecuali bagian kerah, wangi

Pakaian di jemur malam hari
Tidak bau apek
Bau apek harus pakai softener atau pengering

Air buangan
Bersih dari limbah detergen
Keruh dan berbusa


Kesimpulan saya tentang Ecoball :

1.      Membutuhkan waktu yang lama dalam mencuci dibanding dengan detergen
2.      Lebih irit listrik karena hanya butuh merendam dan sekali cuci tanpa bilas
3.      Lebih irit air karna ga bilas lagi
4.      Dapat menghilangkan bau tak sedap dan noda ringan
5.      Cocok untuk digunakan untuk mencuci pakaian bayi, atau batik karena tidak menyebabkan efek negatif pada pakaian maupun luntur
6.      Tetap harus mengucek atau menyikat baju di bagian kerah atau lipatan2 baju
7.      Tidak wangi, tambahkan pewangi pakaian bila perlu
8.      Aman mencuci dimalam hari apabila tidak punya pengering pakaian
9.      Air buangan masih dapat digunakan untuk mencuci motor atau menyiram bunga dan lebih ramah lingkungan

Demikian review tentang produk ecoball ini semoga bermanfaat, kami akan meneruskan review ecoball pada lain kesempatan dengan tantangan Noda berat. Salam

Selasa, 22 Maret 2011

PENGHILANG NODA PAKAIAN


Keyword :  anti noda, noda karat, noda tinta, noda oli, sabun laundry, parfum laundry
Cairan penghilang noda ini 100% kami ciptakan. Cairan ini dapat digunakan untuk menghilangkan noda seperti : Karat, darah, pena, oli atau noda-noda yang membandel lainnya  yang tidak dapat dihilangkan dengan detergen biasa. Seperti halnya diketahui kami bergerak dalam bidang laundry, banyak diantara pelanggan kami mengeluhkan noda di pakaian favorit mereka, tentunya sudah berhari-hari maupun bulanan. Ketika mereka tahu pakaian mereka bersih dari noda dan ekspresi gembira mereka yang luar biasa, itulah yang membuat kami bahagia.
Sebenarnya kami tidak akan menjual penghilang noda ini, karena merupakan salah satu rahasia kami.  Namun karena begitu banyaknya permintaan maka kami mulai mengemasnya kedalam kemasan botol 100ml dan mulai memasarkannya.

KEGUNAAN PRODUK INI :

1.       Dapat dengan mudah menghilangkan Noda darah, Karat, Oli, atau noda membandel lainnya dengan mudah
2.       Tetap aman digunakan untuk pakaian warna dan semua jenis kain
3.       Tidak merusak serat kain

CARA PENGGUNAAN :

1.       Kami sarankan menggunakan sarung Tangan, karena cairan akan bereaksi mengangkat noda
2.       Cukup  teteskan cairan ke permukaan kain yang terkena noda
3.       Kucek pakaian sebentar dan bilas dengan air bersih
4.       Jangan menghirup langsung cairan pembersih noda ini

HARGA :

1.       Botol 100ml                Rp. 25.000
2.       Botol 200ml                Rp. 40.000

Untuk informasi dan pemesanan dapat di order di Blog ini atau
Telp/Sms               : 0898 555 8686
Email                     : kusumalaundry@yahoo.com